Undangan itu telah dikirim jauh-jauh hari meski via sms. Ya, Penerbit Bentang mengundang kembali Mbak Alma untuk hadir di Bentang Street Festival, memeriahkan acara. Ada berbagai macam kegiatan disana, salah satunya parade penulis cilik yang akan menghadirkan mbak Alma dan Judith Laksita. Mereka berdua merupakan penulis cilik Bentang.
Brosur Bentang Street Festival |
Saat ini banyak penerbit yang mulai mengincar penulis-penulis cilik dan menerbitkannya. Di berbagai toko buku sangat mudah kita temui buku karya anak-anak yang menempati sudut strategis. Ada beragam pilihan buku cerita yang dibuat anak-anak dengan harga mulai Rp 19.000 hingga Rp 50.000an. Berbagai buku terbitan itu otomatis merangsang anak untuk banyak dan tertarik membaca.
Undangan dari bentang merupakan yang kedua, setelah sebelumnya mbak Alma dihadirkan sebagai narasumber di acara pameran buku di Jogja. Hal ini makin merangsang minatnya dalam dunia tulis menulis. Bakat menulisnya memang berasal dari bundanya yang pandai merangkai kata dan menstrukturkan makna. Kami mensyukuri hal itu sebagai Karunia dari Allah SWT.
Rencananya kami akan berangkat dengan mengajak 2 teman mbak Alma yakni Dilla dan Elisa. Sebenarnya mbak Shifa, tetangga kami juga ajak namun Sabtunya ada acara piknik ke Jepara. kemungkinan akan sampai rumah cukup larut. Dilla juga sedang mempertimbangkan akan ikut atau tidak karena diminta tantenya mengantar keponakannya lomba. Elisapun bergantung pada jadi tidaknya Dilla ikut. Semoga mereka jadi ikut sehingga mbak Alma kesana banyak temannya.
0 komentar:
Posting Komentar