Sebuah permulaan yang baik bagi mbak Alma saat menginjak semester pertama kelas V. Setidaknya bagi kepercayaan diri mbak Alma menghadapi materi sekolah yang lebih padat dan lebih menguras pikirannya. Prestasi sudah terjaga dengan baik dan hasilnya memuaskan dari posisi namun nilainya harus ditingkatkan.
Seperti tahun lalu, SD DJI akan memberi tambahan materi bagi kelas V untuk hari Selasa - Kamis sehingga pulang lebih lama sampai jam 14.30. Tambahan materi itu adalah IPA, Bahasa Indonesia dan Matematika. Tambahan pelajaran itu diberikan sesuai pengelompokan nilai yang sudah disharing terlebih dulu.
Bila tahun lalu pengelompokan les berdasar raport kelas IV semester 2 namun tahun ini diadakan tes atas 3 pelajaran tersebut. Materi soal memang tidak banyak yakni hanya 30 sehingga 1 pelajaran hanya 10 soal. Papa mama sudah meminta mbak Alma belajar serius supaya hasilnya tidak mengecewakan.
Pada hari sabtu kemarin (24/9) diumumkanlah hasil tes itu dan mbak Alma berada diposisi 6 dari paralel atau semua siswa. Peringkat I ditempati Ivan dan kedua oleh Aniq. Elissa yang sering berada diatas mbak Alma justru malah di posisi 11. Nilainya sih belum memuaskan karena rata-ratanya 77.
Papa mama berpesan agar semakin giat belajar untuk menaikkan nilai itu. Harapannya di akhir semester kelas V bisa mendapat nilai diatas 90. Karena nilai segitu untuk mbak Alma memuaskan. Jadi ini bukan soal ranking tetapi nilai atas kemampuan dirinya. Mbak Alma memberi kabar itu dengan berseri-seri.
Rupanya dia sendiri tak menyangka bakalan menempati posisi tersebut apalagi dibuat paralel. Apalagi untuk urusan matematika bagi mbak Alma sedikit menyulitkan. Prediksi papa, pada saat mengerjakan matematika mbak Alma lumayan sabar untuk meneliti. Selamat ya mbak dan naikkan nilaimu.
0 komentar:
Posting Komentar