Kini giliran mbak Alma akan melakukan kemah selama 3 hari. Namun karena mas Afin pernah mengalaminya, tentu lebih tenang. Segala persiapan dilakukan supaya ga ada yang ketinggalan atau tercecer.
Mas Afin berkendara sendiri sementara papa, mama dan dik Adhan berboncengan.
Sampai dilokasi, eh mbak Alma cuma gitu-gitu aja. Ketemu cuma sebentar saja padahal perjalanan jauh. Senin siang papa menjemput di lokasi, desa Sembungan Nogosari Boyolali. Dirumah banyak hal yang diceritakan termasuk jalan malam yang juga ditakuti kakak pramuka.
Dalam kurun 3 hari itu, rata-rata pada mandi 2 kali. Bagi mama papa, yang penting pengalaman berkemah itu yang berkesan. Tidak ada lagi yang bisa diulangi. Mbak Alma bertutur bahwa tidak mengalami ketakutan saat berjalan malam, cuma pengaruh rombongannya yang menjerit mbak Alma ikut lari. Eh depannya terjatuh, lalu mbak Alma disusul 2 temannya.
Sewaktu sampai rumah, mbak Alma kemudian mengganti tidur. Dik Adhan yang merasa kangen sama mbaknya terus saja nempel, ngikutin kemana mbak Alma bergerak....
0 komentar:
Posting Komentar