Sepertinya sekarang saat memetik buah dari beberapa tahun mengajari anak-anak berlatih berpuasa. Tidak mudah mengajari anak-anak termasuk mas Afin dan mbak Alma. Saat sahur cara membangunkan, membujuki maem bahkan kadang nyuapi sembari mereka merem.
Siang hari bila dibawah kelas 2 SD ya berbuka lantas dilanjut puasa sampe bedug maghrib. Begitu kelas 3 ya kami harus rajin menemani tidur siang dengan cerita menarik. Habis Ashar ditungguin habis mandi dilanjut dengan jalan-jalan. Menghabiskan waktu bener. Biasanya melihat kereta, berbuka diluar atau ya membaca buku ditoko buku.
Alhamdulillah sekarang kami tinggal menikmatinya. Mereka tertib bila dibangunkan sahur, menjalani puasa yang tahun ini hingga hari ke 15 tak pernah mengeluh. Padahal Sabtu kemarin mereka bersekolah naik sepeda. Atau hari Jum'at sebelumnya sempat tak sahur.
Atau pula rutin jamaah Tarawih dirumah dengan tertib diikuti tadarus Al Quran. Itu semua dengan proses yang lama. Itu semua kalau rutin dijalani akan meringankan kalian menjalani ibadah. Alhamdulillah kini tak ada iming-iming apapun. Semua kalian sadari sebagai bagian dari menjalankan ibadah, karena Taqwa kalian pada Allah SWT.
Si kecil sampai kini memang belum belajar berpuasa tapi setidaknya sudah mengenal kata "puasa", berbuka bersama dan tahu semua penghuni rumah tak makan disiang hari. Semoga kelak kamu akan mengikuti kakak-kakakmu ya nak.
0 komentar:
Posting Komentar