20 September 2013

Kami Menyayangi dan Mencintaimu Mama

Mama atau bunda bagi siapapun adalah orang yang paling berjasa dalam hidup kita. Tak peduli itu cantik atau biasa, orang kaya atau miskin, hidup di kota atau didesa dan lainnya. Mama selalu ada untuk anak-anaknya dan memberikan yang terbaik. Beliau selalu berkorban walau kita sedang tak meminta apalagi kita memohonkan pengorbanannya.

Mama ku selalu bisa kutemui saat mataku terbuka dipagi hari dan jelang terlelap malam hari. Ada, hadir dan mendampingiku. Kami, anak-anaknya merasa sangat bersyukur memiliki beliau. Kasih sayangnya seakan-akan terus menerus mengalir dan tak pernah kering. Meski kami kadang membuatnya marah, permaafan itu pasti akan hadir.

Engkau menyediakan apa saja yang kami butuhkan mulai tempat tinggal, makan pagi, buku sekolah, uang jajan hingga pelukan hangat. Kalau ada dari anak-anaknya yang salah sudah pasti akan ditegur dan dinasehati. Entah apa kami bisa membalas semua kebaikan mama yang sungguh tak ada bandingannya dalam situasi apapun.

Dirimu juga tak pernah berdiam diri, selalu saja ada yang dikerjakan. Ketika mata kami terbuka dipagi hari, kutemukan beliau sedang menyapu, mencuci piring, menata barang atau menggoreng lauk sarapan kami. Pun menjelang terlelap mata kami, dirimu masih menemani dengan cinta dan kasih sayang. Tak jarang menemani belajar hingga larut.

Padahal mama juga bekerja bukan orang yang tinggal dirumah. Pulang kerja dengan peluh dan rasa lelah tak bisa membuatmu rehat barang sejenak. Jangankan hari biasa, bulan puasapun beliau selalu mengerjakan sesuatu tuk keluarganya.

Mama, ijinkan kami mengabdi dan membalas semua kebaikan mama.
Doakan kami menjadi orang-orang yang berbakti
Doakan kami menjadi lilin diantara gelapnya malam
Doakan kami kelak dapat membahagianmu

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates