14 Desember 2015

Jalan-jalan Bareng Ke Pantai Drini dan Tamansari Jogja

Piknik bersama tetangga make bus rasanya baru kali ini. Kami beramai-ramai naik bus ke Pantai Drini Gunungkidul dan ke pemandian putri keraton. Berangkat pagi-pagi benar, jam 05.30 kami sudah bersiap menuju bus yang sudah ready di depan perumahan.

Mama, mbak, mas dan dik adhan sebetulnya duduk satu deret. Merasa penuh, mas kemudian nyusul papa ke belakang. Lebih longgar karena masih cukup banyak kursi kosong.Di hampir sepanjang perjalanan, kakak tertidur. Lumayan lama karena perjalanan melalui jalur Sukoharjo. Sedangkan mbak Alma seperti biasa, muntah-muntah.

Begitu memasuki pantai, awalnya kelihatan biasa saja namun ketika kami menyusuri bagian yang lain, wow indah sekali. Sayangnya lokasi itu cukup ramai jadi agak ga nyaman buat liburan. Hmmm itu baru hari minggu apalagi liburan akhir semester, pasti akses masuk akan lebih susah dan berdesak-desakan lagi.

Di Pantai, dik Adhan bermain lepas dengan kedua kakaknya. Senang sekali melihat anak-anak bergembira, mainan pasir, terhanyut ombak, berfoto bersama tetangga yang lain. Cuaca pun tidak begitu terik jadi tidak cukup menyengat dibadan.

Selesai dari Pantai Drini, kami menuju ke Jogja. Awalnya ke Malioboro tapi Masya Allah jalanan penuh sesak dan macet. Bus pun diarahkan ke lokasi parkir yang agak jauh. Daripada ke Malioboro, kami menuju ke tempat mandi putri kerajaan melalui kampung cyber yang dikunjungi mark zuckerberg, pemilik facebook itu.

Sayang, akses masuk ke tamansari sudah tutup sehingga tidak bisa leluasa melihat ke dalam. Akhirnya kami menelusuri lorong dan mencapai titik dimana kami menengok dari atas tembok akses kolam tamansari. Hampir maghrib kami menuju bus dan setelah itu kami pulang kembali menuju Solo.

Alhamdulillah sepanjang perjalanan maupun di lokasi, tidak hujan sehingga liburan lumayan menyenangkan.

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Assalamualaikum! Hai, Alma! :D

Anonim mengatakan...

Assalamualaikum... hai, Alma! :D

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates